Wiki

Wiki

Portal Islam

Apr 20, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking

10 Hp Samsung Terbaru Beserta Harga dan Spesifikasinya

Hp samsung terbaru

Samsung merupakan sebuah vendor smartphone yang sudah lama di kenal di Indonesia. Setiap tahunnya, hp Samsung terbaru selalu dirilis dengan fitur-fitur kekinian.

Seperti di tahun 2019, Samsung berhasil merilis banyak sekali seri, terutama dari seri Galaxy A sebagai pengganti Galaxy J yang memang menjadi smartphone kalangan menengah.

Apa saja smartphone besutan Samsung keluaran terbaru di tahun ini? Berikut ini daftarnya berdasarkan hasil dari penelusuran tim Sikalem dan juga berdasarkan bulan rilis smartphone Samsung ini.

5 Hp Samsung Terbaru dan Harganya

Tim Sikalem telah menemukan hp Samsung terbaru yang berhasil rilis di tahun 2019 dan menjadi primadona para pengguna smartphone tanah air. Samsung sendiri memang memiliki keunggulan di bandingkan dengan smartphone sekelasnya.

1. Samsung Galaxy A10s

Samsung galaxy A10s

Samsung Galaxy A10s merupakan smartphone keren dengan harga yang sangat terjangkau. Hanya dengan mengeluarkan harga 1 jutaan saja, kamu bisa mendapatkan smartphone mewah ini.

Bagaimana dengan desainnya? Jelas ponsel samsung ini memiliki desain yang mewah ala smartphone kekinian dengan poni dan memiliki dual kamera.

Spesifikasi Samsung Galaxy A10s

  • Rilis bulan Agustus 2019
  • Layar 6,2 inci, IPS LCD
  • Chipset Mediatek MT6762 Helio P22
  • CPU Octa Core, Up to 2.0 GHz Cortex A53
  • GPU PowerVR G8320
  • RAM 2 GB Memori Internal 32 GB
  • Ada slot Micro-SD up to 512 GB
  • Dual kamera utama dengan ukuran 13+2 megapiksel dengan fitur depth
  • Kamera selfie 8 megapiksel
  • Baterai Li-Po 4000 mAh non-removable

Harga Samsung Galaxy A10s

Harga Samsung galaxy A10s hanya di banderol dengan 1 jutaan saja, kamu dapat memilikinya di toko online maupun toko offline kepercayaan kamu.

Rp. 1,7 juta varian 2/32 GB

2. Samsung Galaxy A20s

Samsung Galaxy A20s

Varian lain dari seri A adalah Galaxy A20s, dimana smartphone ini memiliki keistimewaan tersendiri. Memang, dibandingkan dengan seri awalnya, A20s memiliki spesifikasi yang lebih.

Spesifikasi Samsung Galaxy A20s

  • Rilis bulan Oktober 2019
  • Layar 6,5 inci dengan teknologi IPS LCD
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 450
  • CPU Octa Core 1.8 GHz
  • GPU adreno 506
  • RAM 3 dan 4 GB
  • Memori internal 32 dan 64GB
  • Ada slot Micro-SD up to 1 TB
  • Dual kamera utama dengan ukuran 13+8 Megapiksel ultrawide
  • Kamera selfie 5 megapiksel
  • Baterai Li-Po 4000 mAh non-removable

Harga Samsung Galaxy A20s

Untuk harganya, Samsung Galaxy A20s lebih mahal daripada A10s, tapi tidak semahal yang kita bayangkan. Harga yang ditawarkan pun bervariasi berdasarkan kapasitas dari penyimpanan dan RAM-nya.

Rp. 2,3 juta varian 3/63 GB
Rp. 2,6 juta varian 6/64GB

3. Samsung Galaxy A30s

Samsung Galaxy A30s

Di atas Galaxy A20s, Samsung memiliki versi lainnya untuk seri A, yaitu Galaxy A30s. Smartphone ini juga salah satu hp Samsung terbaru yang sama – sama di pasarkan untuk kalangan menengah yang ingin tampil stylish.

Spesifikasi Samsung Galaxy A30s

  • Rilis bulan September 2019
  • Layar berteknologi Super AMOLED dengan ukuran 6,4 inci
  • Chipset Exynos 7904
  • CPU Octa Core, 2×1.8 GHz Cortex-A73, 6×1.6 GHz Cortex A-53
  • GPU Mali-G71 MP2
  • RAM 3 GB, 4GB, 6GB
  • Memori Internal 32 GB, 64GB, 128 GB
  • Ada slot Micro-SD up to 1 TB
  • Triple kamera belakang dengan ukuran 25 megapiksel, 8 megapiksel dan 5 megapiksel dan memiliki fitur Wide, ultrawide dan depth
  • Kamera selfie 16 megapiksel
  • Baterai Li-Po 4000 mAh non-removable

Harga Samsung Galaxy A30s

Berikut daftar harga hp Samsung Galaxy A30s terbaru.

Rp. 3,1 juta varian 4/64 GB
Untuk varian lainnya belum diketahui

4. Samsung Galaxy A50s

Samsung Galaxy A50s

Tampil elegan dengan triple kamera utama, Samsung Galaxy A50s menjadi pilihan para pengguna smartphone tanah air, khususnya pencinta produk Samsung itu sendiri.

Samsung Galaxy A50s menjadi primadona, terutama dari segi penyimpanan dan kamera. Memiliki fitur keren yang tidak ada di smartphone sekelasnya.

Spesifikasi Samsung Galaxy A50s

  • Rilis bulan September 2019
  • Layar berteknologi super AMOLED dengan ukuran layar 6,2 inci
  • CPU Exynos 9611
  • CPU Octa Core, 4×4.3 GHz Cortex-A73, 4×1.7 GHz Cortex-A53
  • GPU Mali-G72 MP3
  • RAM 4GB dan 6GB
  • Memori Internal 128 GB dan 64 GB
  • Ada slot Micro-SD up to 1 TB
  • Triple kamera belakang 48 megapiksel, 8 megapiksel dan 5 megapiksel. Fitur kamera, Wide, Ultrawide, Depth
  • Kamera selfie 32 megapiksel. Fitur wide
  • Baterai Li-Po 4000 mAh non-removable

Harga Samsung Galaxy A50s

Dua harga dengan dua varian pilihan RAM, juga memiliki warna sesuai dengan selera, berikut adalah harga Samsung Galaxy A50s terbaru.

Rp. 4 juta varian 4/64 GB
Rp. 6,4 juta varian 6/128 GB

5. Samsung Galaxy A60

Samsung Galaxy A60

Samsung Galaxy A60 memiliki desain yang berbeda dibandingkan dengan seri lainnya. Dimana, kamera belakangnya bukan lagi infinite U, melainkan nyempil di bagian samping kiri atas layar.

Tapi, hal tersebut membuat ponsel terbaru Samsung ini berdesain keren dan penggunanya bisa tampil stylish. Bagaimana dengan spesifikasinya? berikut ulasannya.

Spesifikasi Samsung Galaxy A60

  • Rilis bulan Juni 2019
  • Layar PLS TFT 6,3 inci
  • Chipset Qualcomm snapdragon 675
  • CPU Octa Core, 2×2.0 GHz Kryo 460 Gold, 6×1.7 GHz Kryo 460 silver
  • GPU adreno 612
  • RAM 6GB
  • Memori Internal 64 GB dan 128 GB
  • Slot micro-SD up to 1 TB
  • Triple kamera utama, 32+8+5 megapiksel dengan fitur ultrawide, depth
  • Kamera selfie 16 megapiksel
  • Baterai Li-Po 3500 mAh non-removable

Harga Samsung Galaxy A60

Rp. 4 juta varian 6/128GB

5 Hp Samsung Lainnya

Samsung Galaxy S10

Ada beberapa smartphone Samsung terbaru dengan fitur dan spesifikasi yang sangat menarik. Tapi sayangnya, harga yang ditawarkan jauh lebih mahal ketimbang dengan hp-hp yang sudah tertera di atas, karena memang dipasarkan untuk kalangan elite.

  • Samsung Galaxy A70 Rp 5 jutaan
  • Samsung Galaxy A80 Rp 8 jutaan
  • Samsung Galaxy S10e Rp 10 juta – 12 jutaan
  • Samsung Galaxy S10+ Rp. 13 juta – 22 jutaan
  • Samsung Galaxy Note 9 Rp. 16 juta – 17 jutaan

Nah itulah hp Samsung terbaru yang baru saja dirilis untuk pengguna smartphone.

Baca Juga :

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here